Siapa sih yang tidak kenal dengan buah ini ? Pasti semua orang mengetahuinya. Buah naga memiliki bentuk yang bulat dan memiliki kulit yang bersisik seperti hewan naga. Buah naga merupakan buah yang hanya tumbuh di daerah yang beriklim subtropis dan iklim tropis yaitu seperti Asia dan Amerika Selatan, Buah naga memiliki kulit yang mirip dengan sisik naga, konon di usut usut cerita naga merupakan hewan mitos legendaris yang berasal dari China.
Tanaman buah naga juga memiliki ciri khas yang sangat unik. Tanaman buah naga memilki batang yang mirip dengan tanaman bunga kaktus. Meskipun memilki bentuk yang aneh dan unik tetapi buah naga memiliki kandungan yang sangat banyak dan sangat bagus bagi kesehatan tubuh kita. Buah naga juga memiliki kandungan gizi yang sangat banyak jadi dapat memenuhi kebutuhkan gizi di tubuh kita.
Buah naga memiliki sejumlah kandungan variates yang berfungsi sebagai membuat warna kulit dan warna daging menjadi cerah dan berwarna. DI indonesia kita dapat menemukan buah naga yang berbeda warna yaitu buah naga merah dan juga buah naga yang berwarna putih.
Berikut ini merupakan kandungan yang di miliki oleh buah naga yaitu sebagai berikut :
1. Vitamin C: 1 mg
2. Niasin atau vitamin B3: 0,5 mg
3. Vitamin B2: 0,3 mg
4. Vitamin B1: ,5 mg
5. Seng (Zinc): 0,4 mg
6. Natrium: 10 mg
7. Kalium: 128 mg
8. Zat besi: 0,4 mg
9. Energi: 71 kal.
10. Air: 85,7 gram
11. Protein: 1,7 gram
12. Lemak: 3,1 gram
13. Karbohidrat: 9,1 gram
14. Serat: 3,2 gram
15. Abu: 0,4 gram
Dari banyaknya kandungan yang sudah saya jelaskan di atas, ternyata buah naga juga memiliki kandungan mineral dan vitamin lainnya, yaitu seperti magnesium dan vitamin E. Menurut dari hasil penelitian Cleveland Clinic menyebutkan bahwa buah naga memiliki kandungan likopen yang berfungsi sebagai memberikan warna pada buah naga tersebut.
Senyawa likopen memiliki sifat antioksidan yang dapat membantu tubuh kita dalam menangkal radikal bebas dan juga dapat menbantu mencegah tubuh kita dari serangan penyakit lainnya. Jadi likopen di buah naga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita ya guys.